Holding Perkebunan Nusantara Perbaiki 19,74 Km Jalan Desa melalui Program TJSL PalmCo
Jakarta
- Holding
Perkebunan Nusantara terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung pembangunan
berkelanjutan, khususnya di wilayah sekitar operasional perusahaan. Di Sumatera
misalnya, melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL), PalmCo,
salah satu Subholding dari telah melakukan perbaikan infrastruktur jalan
sepanjang 19,74 kilometer pada
Semester I tahun 2025.
Program ini tersebar di lima
regional aktif PalmCo, mencakup sejumlah titik di Sumatera Utara, Jambi, Kalimantan Barat, dan Lampung, dengan nilai
investasi sosial mencapai lebih dari
Rp1,13 miliar. Peningkatan akses jalan ini memberikan dampak nyata bagi
aktivitas masyarakat, baik dari segi ekonomi, pendidikan, distribusi hasil
pertanian, hingga layanan kesehatan.
“Selain
memperbaiki jalan, TJSL yang dijalankan juga menghubungkan harapan masyarakat
terhadap berbagai akses, di antaranya pendidikan, distribusi hasil pertanian,
hingga layanan kesehatan,” ujar Direktur
Utama PTPN IV PalmCo, Jatmiko K. Santosa, dalam keterangannya di
Jakarta.
Jatmiko juga menambahkan
bahwa selain program yang tercatat dalam laporan TJSL, terdapat banyak ruas
jalan lain yang diperbaiki PalmCo namun tidak dihitung sebagai program sosial,
karena masuk dalam kategori jalan
produksi.
“Banyak
perbaikan jalan yang kami lakukan tidak dilaporkan sebagai program TJSL karena
dianggap bagian dari akses angkut TBS di kebun inti. Padahal jalan-jalan itu
juga digunakan warga sekitar untuk kegiatan sehari-hari,” jelasnya.
Menurut Jatmiko, hal tersebut
mencerminkan sinergi alami
antara kegiatan operasional perusahaan dan kepentingan masyarakat desa. Salah
satu wilayah yang merasakan dampak langsung adalah Dusun Labak, Kecamatan Tayan Hulu, Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat.
PalmCo melalui Regional 5 memperbaiki dua
kilometer jalan utama yang selama bertahun-tahun rusak parah dan
menghambat mobilitas warga.
“Kalau musim
hujan, jalanan jadi licin sekali, motor pun sering selip. Tapi sekarang,
alhamdulillah sudah padat dan nyaman dilalui,” ujar Vincensius, warga Tayan Hulu, Kalimantan Barat.
Di wilayah lain seperti Sumatera Utara, program perbaikan
jalan menjangkau Kabupaten Simalungun, Asahan, dan Labuhan Batu, yang berada di
bawah pengelolaan Regional 1 dan 2. Di Provinsi
Jambi, pembangunan jalan dilakukan di wilayah Batang Hari, Sarolangun,
dan Muaro Jambi, sementara di Lampung,
perbaikan menjangkau beberapa titik di Kabupaten Lampung Tengah seperti Kampung
Sukawaringin dan Kampung Srikaton.
Meski skala tiap proyek
berbeda, seluruh program dirancang untuk menjawab kebutuhan paling mendesak
masyarakat desa. Jenis pekerjaan yang dilakukan mencakup penimbunan, pengerasan
jalan menggunakan batu split,
hingga pemadatan menggunakan sabes.
Dengan terus memperkuat
infrastruktur dasar, PalmCo menegaskan peran aktifnya dalam mendorong kemajuan
desa dan memperluas akses warga terhadap layanan dan aktivitas ekonomi. Upaya
ini menjadi bagian dari komitmen Holding Perkebunan Nusantara dalam mewujudkan
pembangunan perkebunan yang inklusif dan berkelanjutan.
***
Keterangan
Lebih Lanjut:
Dahlia Mutiara Chairuman
Corporate Secretary
Holding Perkebunan Nusantara
PT Perkebunan Nusantara III
(Persero)
Telp: +6221 29183300
Ponsel: +6281370835057
email :
sekretariat@holding-perkebunan.com

Comments
Post a Comment